BATURAJA, Jurnalindependen.com – Konser Ungu yang berlangsung dihalaman GOR Baturaja Kabupaten Ogan Komering Ulu pada Sabtu malam 21/2. Konser ini berlangung dengan tertib sampai berakhirnya acara (22.30)
Disela konser, Pasha vokalis Ungu menyempatkan candanya kepada para penonton tentang batu cincin asal Baturaja pada penggembar/fan yang jumlahnya mencapai ribuan yang berasal dari OKU, OKU Timur, OKU Selatan bahkan ada rombongan yang sengaja datang dari kota Palembang.
Kata Pasha kepada para pengemarnya diatas panggung, konser pertama saya pada 15 tahun yang lalu di Baturaja dan rasanya baru kemarin saya berada dikota Baturaja ini. dan saat ini saya kembali ke Baturaja saya sangat kagum akan sikap warga Baturaja yang tak pernah ada rusuh dalam setiap diadakan konser lain seperti ini.
Saat menyapa penggemarnya sempat terlontar dari Pasha vokalis Ungu akan kepopuleran batu cincin asal Baturaja, spontan para penonton yang didominsi para pemuda menjawab batu spritus, Sunkis, solar, Lavender.
Salah seorang penggemarnyapun tidak merasa sayang memberikan batu cincinnya kesayangannya, batu cincin jenis lavender kepada Pasha vokalis Ungu ini diatas panggung, Pasha pun menerimnya dan langsung memakaikan dijari mansinya.
Ternyata memang tidak dapat dipungkiri bahwa batu cincin asal Baturaja memang sudah terkenal bahkan dikalangan Artis Ibu Kota seperti Pasha Ungu. (Rol)